Cara Memilih Baju Gamis Murah dan Cantik Nyaman Dipakai

Auliafashion.id – baju gamis murah dan cantik –  adalah baju yang biasanya dikenakan wanita pada acara-acara tertentu yang berbau keagamaan. Ya, gamis memang paling sering dipakai pada saat ada acara pengajian atau kegiatan keagamaan lain, dan pada saat lebaran tiba.

Namun saat ini ketika kesadaran masyarakat untuk menggunakan busana yang  syar’i sesuai tuntunan agama telah tumbuh pesat, maka baju gamis pun dapat dikenakan di berbagai kesempatan acara.

Namun sayangnya selama ini baju gamis identik dengan image sebagai baju yang mahal dan dengan potongan yang terasa “kuno”. Akan tetapi sekarang tidak lagi.

Akibat perkembangan dunia fashion di tanah air, sekarang ini telah banyak juga bermunculan baju gamis murah dan cantik untuk menjawab permintaan pasar.

Tips Memilih Baju Gamis Murah dan Cantik

busana muslim cantik tangan pertama

busana muslim cantik tangan pertama

 

Jadi saat ini siapapun bisa memilih dan memiliki baju gamis yang sesuai dengan trend yang sedang berlangsung. Asal tetap memperhatikan aturan bakunya, karena telah banyak beredar di pasaran baju gamis yang tidak merusak kantong si pembeli.

Selain modis dan ketentuan menutup aurat, ada hal lain lagi yang juga harus si pemakai perhatikan, yaitu kenyamanan.

Lalu kira-kira bagaimana sih cara memilih baju gamis murah dan cantik namun tetap nyaman saat wanita pakai? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

Carilah Busana Muslim Cantik Tangan Pertama yang Nyaman Dipakai

Ketika anda ingin membeli baju gamis untuk sebuah acara, hal pertama yang harus dipikirkan sebelumnya adalah menyiapkan budget untuk membeli gamis. Cobalah untuk tidak terkecoh dan tergiur dengan beragam gamis keluaran desainer terkenal yang dibandrol dengan harga super langit.

gamis cantik untuk pesta

warna gamis cantik yang cerah

 

Meski terlihat cantik dan penuh dengan gengsi serta terlihat berkelas, namun bukan berarti hal tersebut dapat membeli kenyamanan pada saat memakainya. Jika aktivitas pada saat menggunakan gamis super mahal itu tidak memungkinkan.

Maka tentu akan ada ketidaknyamanan saat menggunakannya bukan? Lalu mengapa tidak memilih menggunakan baju gamis murah dan cantik saja?

Memilih Warna Gamis Cantik yang Cerah Berukuran Longgar

Hal kedua yang perlu Anda perhatikan adalah, pilihlah gamis yang tidak terlalu ketat. Meskipun saat ini banyak sekali model gamis murah dan cantik yang terdapat pada promosi gambar di media sosial.

Atau pun melalui katalog busana muslim terbaru, tetapi sebagai muslimah yang baik, sebaiknya kita tetap harus memilih baju gamis yang longgar.

Mengapa? Bukankah dalam agama Islam telah menetapkan jika seorang perempuan yang akan menutup aurat tidak boleh jika menggunakan pakaian yang memperlihatkan lekuk bentuk tubuh.

Maka dari itu janganlah lupa pada saat memilih baju gamis cantik dan unik murah dan cantik, pilihlah yang memiliki ukuran sedikit lebih  longgar, sehingga aurat akan tertutupi. Sekaligus kita telah bisa menjalankan cara berpakaian ala muslimah dengan baik dan sesuai ketentuan.

Model Gamis Cantik untuk Pesta

Hal terakhir yang perlu Anda lakukan adalah pilihlah model dan warna baju gamis yang sesuai dengan bentuk tubuh serta warna kulit si pemakai. Model dan warna gamis saat ini memang sangat beragam sekali, sehingga para wanita muslimah dapat memilihnya sesuai dengan selera.

Berbagai warna cerah, soft maupun warna monokrom seperti gamis warna hitam telah banyak beredar di pasaran. Bahkan beragam warna terkadang justru “tabrak warna” agar kesan natural, cantik, modern dan trendi.

warna gamis cantik yang cerah

gamis cantik untuk pesta

 

Akan tetapi meski demikian keadaannya, agar para muslimah tampak terlihat cantik dan anggun pada saat memakai baju gamis, tak ada salahnya jika pemilihan warna ini harus sesuai dengan bentuk tubuh serta warna kulit si pemakai.

Sehingga akan terselamatkan dari kesan “ramai”, “berlebih” atau bahkan norak. Tentu saja hal ini tidak mutlak ya, semua tetap akan kembali kepada selera dan pilihan masing-masing.

Untuk gamis pesta, kenakan gamis berwarna cerah dengan variasi brikat maupun kain glitter agar tampak mewah dan glamor. Sesuaikan juga make up Anda dengan suasana pesta.

Nah Semoga informasi tentang cara memilih baju gamis murah dan cantik di atas bermanfaat bagi para pembaca.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *