5 Cara Menjadi Reseller Baju Sukses dengan Modal Kecil

Selain mudah dijalankan, berbisnis fesyen dengan cara reselling adalah model usaha yang juga tidak membutuhkan banyak modal. Selama Anda mengetahui cara menjadi reseller baju yang tepat, bukan hal mustahil jika ikhtiar kecil ini berevolusi jadi bisnis beromzet jutaan rupiah.

Faktanya, produk sandang merupakan salah satu jenis item yang paling laku dijual di tahun 2021. Laba yang diperoleh berkisar antara jutaan hingga puluhan juta rupiah per bulan. Profit tersebut akan berlipat ganda jika Anda berjualan dengan sistem reselling.

Sebetulnya, cara kerja reseller online shop terbilang sederhana saja. Sebagai reseller, alih-alih memproduksi barang dagangan Anda sendiri, Anda hanya perlu mendapatkan produk tersebut dari pemasok lain untuk dijual kembali di toko Anda.

Lantas, bagaimana cara berdagang baju dengan sedikit modal, atau bahkan tanpa modal sepeserpun?Ā 

Berikut tips menjadi reseller pemula di bidang fesyen yang layak Anda coba.

Pilih niche dan tentukan target pasar

Menentukan niche itu penting, terutama bagi pelaku bisnis skala kecil dan menengah.Ā 

Ini karena jika Anda mencoba melayani semua orang dengan ketertarikan dan kebutuhan yang berbeda-beda, strategi marketing Anda secara keseluruhan akan gagal menarik minat siapapun.

Kesimpulannya, niche Anda berkaitan erat dengan siapa klien ideal Anda. Jadi, penting bagi Anda untuk memiliki niche pasar yang tertarget dengan sempurna.

Salah satu cara termudah untuk menentukan niche bisnis Anda yaitu dengan mengamati pesaing di niche pilihan Anda. Perhatikan produk-produk apa saja yang mereka tawarkan dan analisis prospek penjualannya.Ā 

Dari sana, Anda mungkin bisa menemukan peluang untuk memberikan produk atau pelayanan yang lebih baik.

Cari supplier terpercaya

Menemukan supplier yang tepat untuk memasok barang dagangan Anda merupakan salah satu faktor penentu kesuksesan bisnis reselling Anda. Pasalnya, supplier inilah yang nantinya mengontrol biaya, kualitas, serta proses pengemasan dan pengiriman produk Anda.

Ada banyak metode yang bisa Anda praktikkan untuk mencari pemasok buat toko baju Anda, tetapi pastikan Anda memilihnya berdasarkan lima aspek berikut:

  • Kualitas produk
  • Harga satuan produk
  • Biaya pengiriman
  • Minimum order quantities (jumlah pemesanan minimal)
  • Peraturan pengembalian barang

     

Tetapkan harga produk

Bagi pemula, menetapkan harga produk adalah perkara yang susah-susah gampang. Pasalnya, mereka memiliki sedikit pengalaman di bidang ini.

Padahal, salah satu rahasia sukses bisnis adalah menentukan harga produk Anda dengan benar. Jadi, ketika Anda menggunakan strategi pricing yang salah, Anda berisiko menciptakan masalah yang berdampak secara langsung bagi kelangsungan bisnis Anda ke depannya.

Nyatanya, ada bermacam-macam teori seputar cara menentukan harga produk di luar sana. Sayangnya, tidak semua cara tersebut serta-merta membawa hasil yang maksimal bagi penjualan Anda.

Oleh karena itu, para reseller sukses biasanya mengkombinasikan beberapa metode dengan mendasarkan pertimbangan mereka pada faktor kunci berikut:

  • Demografi dan latar belakang konsumen
  • Modal awal, meliputi harga pembelian produk, upah tenaga kerja, dan biaya pengiriman dari supplier
  • Target untung
  • Harga produk pesaing

 

Pilih platform berjualan

Meskipun ada segudang platform berniaga yang tidak terbatas untuk Anda pilih, kesemuanya mempunyai karakteristiknya masing-masing yang, mungkin, tidak mendukung bisnis reselling Anda untuk berkembang.

Misalnya, Anda berencana menjual pakaian muslimah. Lakukan riset sederhana dengan mengunjungi beberapa platform dan cek seberapa ketat persaingan di sana. Juga, perhatikan baik-baik tingkat interest pengguna platform tersebut terhadap baju-baju muslimah.

Apakah Anda mendeteksi adanya minat yang tinggi bagi para konsumen di platform itu untuk berbelanja busana-busana muslimah? Jika iya, tambahkan platform tersebut ke dalam daftar potensial. Sebaliknya, Anda usah mengindahkan platform dengan minat beli yang rendah.

Lalu, bagaimana jika Anda hendak berjualan baju bermerek? Sebetulnya, cara menjadi reseller baju branded khususnya soal penetapan platform yang cocok untuk niche tersebut tidak jauh berbeda dari tips di atas. Anda perlu mencari marketplace dengan tipe konsumen yang mempunyai selera fashion pakaian-pakaian bermerek.

Beri pelayanan konsumen yang memuaskan

Pelayanan konsumen yang baik penting bagi pertumbuhan bisnis Anda. Logikanya, pelanggan mana yang betah dengan customer service yang payah?

Jadi, dengan menyediakan pelayanan konsumen terbaik, Anda berpotensi menarik minat pelanggan setia untuk senantiasa berbelanja di toko Anda dan bersedia untuk memberikan testimoni serta ulasan jujur tentang bisnis Anda.

Pada dasarnya, tiga elemen penting dari customer service berpusat pada tiga ā€œpā€, yaitu professionalism (profesionalisme), patience (kesabaran), dan people-first attitude (sikap mengutamakan pelanggan).

Jadi, selama Anda mengikuti pedoman 3P ini, Anda dapat menciptakan pengalaman berbelanja terbaik bagi para pembeli.

Penutup

Salah satu supplier pakaian dengan kelengkapan bisnis yang mumpuni adalah Aulia Fashion. Sebagai produsen busana muslimah sejak 2008, Aulia Fashion telah dipercaya oleh banyak reseller dari berbagai kota di seluruh penjuru negeri.

Anda bisa mempromosikan bisnis Anda dengan gencar lewat media sosial. Ini adalah langkah bagus untuk mendongkrak penjualan Anda, lebih-lebih lagi jika Anda baru saja merintis usaha tersebut.

Pertama-tama, Anda dapat menawarkannya kepada kerabat dan teman terdekat sebelum memperluas pasar Anda.

Mudah-mudahan artikel ini menjawab tuntas pertanyaan Anda tentang bagaimana cara menjadi reseller baju online dan tetek-bengek lainnya seputar berjualan dengan model reselling.

Dengan mempraktikkan lima cara menjadi reseller baju di atas, bukan mimpi belaka bahwa Anda berkesempatan untuk menjadi wirausahawan sukses dari nol.

Semoga berhasil!

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *